Tak Akui Kekalahan, Klaim Justru Umumkan Kemenangan dan Tuding Kecurangan

2020-11-08 2,742

AMERIKA SERIKAT, KOMPAS.TV Berbeda dengan Hillary Clinton di tahun 2016, Presiden Amerika Serikat Donald Trump tak mengakui kekalahannya dalam pilpres 2020 ini.

Ia justru mengklaim telah memenangkan pemilu tersebut dengan perolehan 71 juta suara sah. Hal ini ia ungkapkan dalam akun resmi twitternya.

"Saya telah memenangkan pemilu ini dengan perolehan 71 juta suara sah", ungkapnya dalam akun twitter tersebut (7/11) waktu amerika.

Selain klaim kemenangan, Trump juga menuding telah terjadi banyak kecurangan dalam pilpres kali ini, dimana observer mereka tak diizinkan untuk melihat penghitungan suara.

Selain itu, jutaan email juga dikirimkan kepada orang yang seharusnya tak memilih.

"Hal hal buruk terjadi, dimana observer kami tidak diizinkan melihat. Hal ini tak pernah terjadi sebelumnya. Jutaan surat suara dikirimkan kepada orang yang seharusnya tak memilih", tambahnya.

Sementara itu, hasil perolehan quick count Joe Biden telah memenangkan pemilu Amerika dengan perolehan 290 suara elektoral, sementara Donald Trump mengumpulkan 214 suara elektoral.