JAMBI, KOMPAS.TV - Satuan Reskrim Polresta Jambi berhasil menangkap empat orang pelaku perampokan Toko Emas Gemilang di Pasar Vila Kenali Jambi dengan senjata api. Mereka ditangkap di dua lokasi yang berbeda. Dalam melakukan penangkapan tiga orang pelaku mencoba melawan polisi, sehingga polisi terpaksa menembak kakinya. Guna peyeledikan lebih lanjut polisi langsung membawa pelaku ke Mapolresta Jambi, sedangkan satu orang pelaku lainnya masih dalam pengejaran polisi.
Dalam aksinya ke empat pelaku menggunakan senjata api rakitan, bahkan pelaku tidak segan menembak korban apabila mencoba melawan. Sebelumnya pelaku berhasil merampok 2,5 Kilogram Emas di Toko Emas Gemilang Pasar Villa Jambi. Uang hasil dari emas yang di rampok di pergunakan untuk membeli motor dan membeli tanah.
#RampokBersenpi #TokoEmasGemilang #PasarVillaJambi