Panen Jagung Menurun Akibat Serangan Hama Ulat

2020-10-19 448

KEDIRI, KOMPAS.TV - Petani jagung di Kediri terancam bangkrut setelah hasil panen mereka mengalami penurunan. Hal itu terjadi akibat dampak dari cuaca buruk yang terjadi belakangan ini.

Para petani jagung di Kecamatan Ngasem Kabupaten Kediri kini dilanda kegelisahan. Hal itu terjadi setelah hasil panen jagung mereka merosot.

Pada tahun sebelumnya, para petani mampu memperoleh 1,5 ton jagung dalam 100 meter lahan. Namun kini mereka hanya mampu mendapatkan 1,2 ton saja.

Hal itu diakibatkan oleh cuaca buruk yang membuat hama ulat berkembang pesat. Sehingga tanaman para petani mengalami kerusakan dan berdampak pada murahnya harga jual.

Saat ini, harga jagung ditingkat petani hanya berkisar 3500 hingga 3800 rupiah per kilogram. Tentunya kondisi tersebut membuat para petani kesulitan membeli pupuk yang kini harganya mencapai 200 ribu rupiah per 50 kilogram.

Kini para petani berharap agar pemerintah dapat menurunkan harga pupuk dan memperbanyak jumlah ketersediaan barang. Sehingga tanaman jagung dapat berkembang baik.

#Kediri #Petani #Jagung #Panen #Pertanian #BeritaKediri