Masker Kain Jangan Asal Simpan, Begini yang Benar

2020-10-18 195

VIVA – Masker kain sebaiknya disimpan di laci bersekat. Pisahkan masker sesuai dengan warna, jenis, atau ukuran di setiap sekat. Masker akan tampak rapi dan higienis. Keranjang penyimpanan juga bisa menjadi alternatif. Sifat keranjang yang terbuka bisa menjadi 'pengingat' untuk selalu memakai masker. Letakkan laci atau keranjang masker di dekat pintu, agar saat keluar rumah tak lupa memakai masker. Jika memiliki dana lebih, lemari pengering uap juga bisa menjadi tempat menyimpan masker. Alat ini menjadi solusi agar masker tetap higienis. Siapkan keranjang khusus untuk masker kotor. Jangan mencampur masker yang sudah dipakai dengan yang bersih. Hal ini untuk menghindari penyebaran virus.



#satgascovid19

#ingatpesanibu

#ingatpesanibupakaimasker

#pakaimasker

#satgascovid19