BANDUNG. KOMPAS. TV - Korban keracunan nasi kuning dalam acara sukuran ulang tahun/di kelurahan karikil kota tasikmalaya bertambah menjadi 209 orang. Kendati demikian beberapa korban kesehatannya berangsur membaik.
Minggu pagi sebanyak 26 orang korban keracunan nasi kuning masih menjalani perawatan di ruang kelas s-d negeri puspasari. Sementara 24 korban yang kondisinya berat masih dirawat di rumah sakit umum daerah dokter soekardjo kota tasikmalaya.
Jumlah korban bertambah menjadi 209 orang terdiri dari balita 25 orang anak 58 orang dewasa 106 orang dan lansia 20 orang.
Kondisi korban sakit ringan sebanyak 149 orang, sakit sedang 35 orang dan sakit berat sebanyak25 orang.
Rata rata para korban mengalami mual, pusing, mules, buang air besar hingga mengalami muntah-muntah hingga mengalami lemas.
Sebagian pasien yang sudah membaik sudah mulai bisa pulang ke rumahnya masing-masing.
Sebelumnya ratusan orang dewasa, lansia dan anak ini diduga mengalami keracunan setelah mengkonsumsi makanan acara sukuran seorang anak pengusaha yang merayakan ulang tahun.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/
Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/