Ditlantas Polda Lampung Pasang Stiker Kampanyekan Pakai Masker

2020-09-28 2,171

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Berbagai upaya dilakukan untuk mendorong kesadaran masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan di tengah pandami Covid-19 yang kian meningkat.

Diinisiasi Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung, melakukan sosialisasi dengan menempelkan stiker bertuliskan "Jadikan Masker Sebagai Gaya Hidup" pada sejumlah kendaraan motor dan mobil, baik milik pribadi maupun kendaraan umum.

Menjalankan kembali aktivitas di tengah pandemi penuh dengan risiko. Masyarakat perlu memiliki kesadaran akan pentingnya mengedepankan protokol kesehatan demi mencegah penularan virus.

Salah satu yang gencar dikempanyekan adalah penggunaan masker dalam setiap kegiatan dan aktivitas diluar rumah, karena kesadaran dan kemauan warga yang masih rendah.

Aksi sosialisasi ini disambut baik penyedia jasa angkutan umum, menurut mereka pemberitahuan melalui stiker membantu mengingatkan masyarakat untuk selalu menggunakan masker di angkutan umum agar saling menjaga satu sama lain.

#pakaimasker #protokolkesehatan #covid19