3 Siswi Ciptakan Karya Inovatif Saat Belajar di Rumah Saja

2020-09-25 27

VIVA – Tiga siswi di Gresik, Jawa Timur, merebut juara internasional berkat obat kumur dari daun kelor. Ketiga siswi SMA Muhammadiyah 10 GKB itu adalah Amalia Dwi Berliyanti, Arina Felisia Rahma dan Auliya Nabila Syaban. Obat tersebut mewakili Indonesia di ajang World Invention Competition and Exhibition (WICE) dan mendapat juara dua. Kompetisi sains itu diselenggarakan di Malaysia dan diikuti 136 peserta dari 13 negara.



Amalia berinisiatif membuat obat kumur dari daun kelor karena keberadaannya mudah ditemui. Selama kegiatan belajar di rumah, gadis kelas 12 itu memanfaatkan waktu dengan membaca jurnal tentang daun kelor. Dengan dua temannya, ia menghaluskan dan melakukan proses kimia sebelum menjadikannya obat kumur cair. Daun kelor memiliki sumber vitamin, mineral, kaya antioksidan, meredakan peradangan, hingga membantu mengatasi kanker.