JAKARTA, KOMPAS.TV - Malaise bisa jadi menjadi salah satu gejala ringan Covid-19. Lalu apa itu Malaise?
Dilansir dari Kompas.com, Epidemiolog dari Griffith University Australia Dicky Budiman menjelaskan Malaise merupakan rasa lesu, lemah dan lemas.
"Malaise itu rasa lesu, lemah, lemas. Mau ngapa-ngapain jadi malas karena nggak ada tenaga," ujar Dicky Budiman.
Menurut Dicky, Malaise salah satu bentuk reaksi pertahanan tubuh. Tujuannya agar tubuh beristirahat dan bisa berkonsentrasi lawan ancaman yang masuk.
Malaise sebenarnya tidak hanya dialami oleh pasien gejala Covid-19, namun juga bagi pasien yang terinfeksi di semua penyakit.
Malaise berbeda dengan fatigue. Fatigue adalah kelelahan yang teramat sangat dan kurang energi, sedangkan Malaise adalah secara umum perasaan lelah.
Jika anda merasakan Malaise, sebaikan beristirahat dengan cukup dan jika merasa tidak enak badan berlebih segera hubungi tenaga kesehatan.