Ridwan Kamil Imbau Warga Jabodetabek Tak Berlibur ke Wilayah Jawa Barat, Ini Tanggapan Bima Arya

2020-09-19 704

KOMPAS.TV - Sistem buka tutup ruas jalan, berlaku di 5 titik yakni di Jalan Asia Afrika-Tamblong, Otista-Suniaraja, Purnawarman-Riau, Jalan Merdeka-Jalan Riau, dan Jalan Merdeka-Jalan Aceh.

Buka tutup jalan dilakukan setiap 2 jam sekali, di pagi dan sore hari. Kemudian dilanjutkan di malam hingga pagi hari.

Sistem buka tutup jalur, akan berlaku hingga 14 hari ke depan,

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mendukung pembatasan pergerakan orang untuk menekan penyebaran covid -19.

Ridwan Kamil mengimbau warga Jakarta, menahan diri untuk tidak bepergian ke wilayah Jawa Barat selama 14 hari ke depan jika tak ada kebutuhan mendesak.

Gubernur Jawa Barat telah menekankan tengah mengupayakan untuk mencegah pergerakan warga di kawasan Jawa Barat, salah satunya di Kota Bogor.

Lalu apa upaya pencegahannya? Simak informasi dan perbincangan selengkapnya bersama Wali Kota Bogor, Bima arya.


Free Traffic Exchange