Bantuan Renovasi Rumah Dari TNI AD

2020-08-10 4

Manado, Kompas.tv- Jelang peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, dua keluarga di Kota Manado-Sulawesi Utara menerima bantuan Rehab rumah tidak layak huni. Dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa. Komandan Korem 131 Santiago Brigjen TNI AD Prince Meyer Putong mewakili KSAD, menyerahkan kunci rumah kepada dua keluarga penerima, tanda rumah telah siap dihuni.

Setelah sebelumnya bertahan hidup dan tinggal di rumah dengan kondisi memprihatinkan, kedua keluarga penerima bantuan rumah tidak layak huni di Kota Manado, yakni keluarga Regar-Kalalo dan keluarga Moninca-Wuntu, kini bisa bernafas lega.

Tak ada lagi cerita atap rumah bocor kala musim penghujan tiba, lantaran kini atap rumah telah diperbaiki. Bahkan salah satu rumah yang sebelumnya tak dialiri listrik kini bisa menikmati "terang" terutama saat malam tiba.

Selain rumah yang direhab, perbaikan sarana Mandi Cuci Kaki, serta satu set sofa turut dihadirkan untuk melengkapi ruang tamu di masing-masing rumah.

Kini kondisi rumah tinggal mereka jauh lebih nyaman dan aman setelah personel TNI di Korem 131 Santiago memperbaiki rumah tidak layak huni kedua keluarga ini.

Rumah kedua keluarga ini menjadi sasaran program rehab rumah tidak layak huni oleh TNI, yang menyasar warga kurang mampu dan dalam rangka peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia. Program ini diinisiasi langsung Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa.

Komandan Korem 131 Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong mewakili KSAD, menyerahkan kunci rumah kepada kedua keluarga penerima yang menandai rumah telah siap untuk dihuni pemiliknya.

Keluarga penerima bantuan mengaku program rehab rumah tidak layak huni dari TNI ini merupakan program yang tepat sasaran lantaran dampaknya langsung dirasakan warga.

Selain melakukan rehab rumah tidak layak huni, dua keluarga ini turut menerima bantuan bahan pokok serta perabot rumah tangga berupa satu perangkat sofa untuk digunakan di ruang tamu.

NONTON JUGA : https://www.youtube.com/watch?v=MFi5tNv0wt4&t=48s

Satu keluarga yakni Regar-Kalalo turut menerima bantuan Kursi Roda dari Pangdam XIII Merdeka, untuk dipergunakan bagi salah satu anggota keluarga yang menderita sakit.

#kompastvmanado #tniad #rehabrumah

Yannemieke Singal Kompas tv Manado



Jangan Lupa juga untuk Follow & Subscribe

FB : KOMPASTV MANADO

YT : KOMPASTV MANADO https://www.youtube.com/channel/UCb42zFy64SyII10mfIVEgzg/featured