BI Salurkan Beasiswa Untuk Mahasiswa Berprestasi Di Bali

2020-08-06 5,400

DENPASAR, KOMPAS.TV - Untuk mendukung kemajuan pendidikan di indonesia, Bank Indonesia perwakilan Bali memberikan beasiswa kepada mahasiswa Universitas Warmadewa Denpasar

Pemberian beasiswa ditandai penandatanganan kerjasama antara Perwakilan Bi Bali dengan Universitas Warmadewa.

Sebagai bentuk dukungan Bank Indonesia dibidang pendidikan, sebanyak 50 pelajar di berikan beasiswa di Universitas Warmadewa Denpasar.

Beasiswa ini di berikan kepada pelajar yang kurang mampu namun berprestasi. Selain memberikan tunjangan berupa uang tunai, BI juga menanamkan karakter leadership kepada siswa yang di berikan beasiswa, hingga mampu melahirkan generasi penerus yang memajukan daerahnya masing-masing.

Selain Universitas Warmadewa, tiga universitas lainnya juga turut mendapatkan beasiswa, diantaranya Universitas Udayana, Universitas Pendidikan Nasional dan Undiksa.

Pemberian beasiswa ini mendapat sambutan positif dari pihak universitas, pihaknya akan menyaring secara ketat siswa yang membutuhan dan memiliki kompetensi.

Selain memberikan bea siswa dalam rangka menyambut hari jadi bank indonesia ke 67 dan kemerdekaan republik indonesia ke 75, Bank indonesia juga memberikan kuliah umum bagi para siswa.



#bankindonesia #beasiswa #mahasiswa



Share dan Subscribe channel Youtube kami di Kompastvdewata
......
......
Sosial media Facebook DI Kompastv Dewata Bali
.....
.....
Instagram @Kompastvbalidewata
.....
.....
Saksikan tayangan lengkap kami di Televisi channel 23 UHF KompasTV dewata setiap hari di jam 05.30 WITA - 08.00 WITA