MENHUB Lakukan Peletakan Batu Pertama Pelabuhan Segitiga Emas

2020-08-04 1,755

Klungkung, KOMPASTV - Impian masyarakat pulau nusa penida kabupaten klungkung bali untuk memiliki pelabuhan khusus angkutan orang akhirnya terwujud

Dimana bertepatan dengan hari baik hari suci purnama karo , senin pagi dilaksanakan peletakan batu pertama untuk pembangunan pelabuhan segitia emas , yakni sanur sampalan dan pelabuhan bias munjul yang dilakukan langsung oleh mentri perhubungan ri budikarya sumadi bersama gubernur bali I Wayan Koster serta bupati klungkung I Nyoman Suwirta , di pelabuhan sampalan nusa penida
Pembangunan pelabuhan ini kedepan diharapkan bisa mempercepat pemulihan ekonomi masyarakat dengan akses nyaman untuk wisatawan datang ke pulau nusa penida , yang selama ini hanya mengandalkan pelabuhan tradisional yang aksesnya terbatas terlebih pada saat gelombang tinggi

Pembangunan pelabuhan ini dibiayai dari APBD kemenhum sebesar rp 196, 3 miliar lebih , untuk membangun dua pelabuhan sampalan dan bias munjul dibangun hingga akhir juli 2021 nanti

Sementara gubernur bali mengatakan sesuai tradisi peletakan batu pertama dipilih hari baik untuk mendapat berkah dan hasil yang baik setelah dibangun pelabuhan ini
Rencananya pembangunan dilakukan bulan maret lalu , namun terbentur pandemi covid 19, pembangunan baru bisa dilaksanakan awal bulan agustus ini dengan target pembangunan hingga akhir 2021 nanti

#pemerintah #klungkung 3bali #pelabuhan #pelabuhansegitigaemas #berita #infoklungkung