Gajah Masuk Kebun Warga Di Sumsel

2020-06-25 1,132

PALEMBANG.KOMPAS.TV-2 ekor gajah liar di Sumsel, masuk ke perkebunan warga. Masuknya gajah membuat tanaman sawit warga rusak.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam, BKSDA Sumsel, Genman Hasibuan menerangkan, masuknya gajah ke perkebunan warga di Desa Cengal OKI, Sumatera Selatan, sudah terjadi sejak dua pekan terakhir.

Gajah masuk ke kebun, untuk mencari makan, setelah habitatnya sempit dan dikelilingi kebun sawit.

Saat ini petugas BKSDA Sumsel, sedang berupaya menghalau gajah kembali ke habitatnya, meski sulit, karena berjarak 100 kilometer.

Masuknya gajah ke perkebunan warga menjadi biasa terjadi pada waktu tertentu, terlebih saat pakannya habis.

BKSDA mimeminta warga untuk tidak menanam tanaman yang menjadi pakan gajah di sekitar habitatnya.

Ada 8 kantong gajah liar di Sumatera Selatan dengan jumlah tak kurang dari 150 ekor, terakhir konflik yang terjadi di desa Cengal, diduga gajah berasal dari kantong Mesuji.

BKSDA Sumsel mencatat, Januari hingga Juni konflik gajah dengan manusia terjadi 4 kali di provinsi ini.

Konflik gajah dan manusia akan berlanjut sampai ada regulasi khusus terkait habitat gajah dan perkebunan warga.

#konflik #gajah #sumsel