20 Rumah Hangus Terbakar di Permukiman Muara Baru!

2020-06-07 2,060

JAKARTA UTARA, KOMPAS.TV - Kebakaran melanda permukiman di Muara Baru, Jakarta Utara.

Sedikitnya dua puluh rumah semi permanen hangus terbakar.

Kebakaran tepatnya melanda kawasan Kampung Tembok Bolong, Muara Baru.

Saat kejadian, lokasi kebakaran sedang mati listrik.

Api tiba tiba membesar dari salah satu rumah warga dan dengan cepat menyebar ke bangunan lain.

Sebanyak 10 mobil pemadam dikerahkan untuk memadamkan api.

Sejumlah warga korban kebakaran mengungsi ke rumah kerabat mereka.

Jika mengungsi di tempat pengungsian, warga khawatir terpapar virus Corona karena berada di kerumunan.

Beberapa warga , terlihat masih berada di sekitar puing bangunan rumahnya yang terbakar, untuk mencari barang berharga yang bisa diselamatkan.