Kasus positif COVID-19 di Indonesia bertambah 557 pasien. Total hingga Sabtu (30/5) ada 25.773 kasus COVID-19 di Indonesia. Hal ini disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto. Namun, ada 10 provinsi yang hari ini tidak ditemukan kasus positif.
Sementara itu jumlah pasien sembuh bertambah 523 orang. Dengan demikian total pasien sembuh menjadi 7.015 orang.
Untuk yang meninggal dunia ada 1.573, karena ada penambahan 53 pasien.
Penambahan kasus positif ini membuktikan masih adanya penyebaran di masyarakat. Masyarakat pun diminta untuk mengikuti protokol yang telah diterapkan oleh pemerintah. Seperti selalu memakai masker.
Bagi yang terpaksa harus keluar rumah pun diminta untuk langsung membersihkan diri ketika pulang.
Update COVID-19 30 Mei 2020: Kasus Positif Bertambah 557 Pasien