Petugas Jaga Ketat Jalur Mudik dari Zona Merah Menuju Jember

2020-05-04 1,884

JEMBER, KOMPAS.TV Mendekati lebaran, petugas gabungan di Kabupaten Jember Jawa Timur memperketat jalur mudik yang terhubung dengan zona merah.

untuk petugas gabungan yang berjaga-jaga, terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP dan tenaga medis berpakaian alat pelindung diri.

Mereka memeriksa satu persatu kendaraan yang masuk ke Kabupaten Jember melalui jalur mudik di Jalan Raya Garahan Kecamatan Silo. Jalur ini terus dipantau oleh petugas, karena sering dilalui pemudik dari Bali.

Petugas juga memeriksa satu persatu angkutan barang, seperti truk dan mobil box, karena dikhawatirkan membawa pemudik dari zona merah, yang disembunyikan agar terhindari dari pemeriksaan petugas.

Petugas juga memeriksa kesehatan pengemudi dan penumpang kendaraan roda dua dan roda empat dengan dicek suhu tubuhnya menggunakan Thermogun.

Kapolsek Sempolan, AKP Suhartanto mengatakan warga yang berasal dari zona merah harus dikarantina di Jember Sport Garden atau isolasi mandiri di rumah.

Sedangkan warga yang suhu tubuhnya di atas 38 derajat celcius akan dibawa JGS atau rumah sakit untuk observasi lanjutan.

Sedangkan bagi pengendara yang tanpa tujuan jelas diminta putar balik dan dilarang memasuki Kabupaten Jember.

Untuk menekan angka penyebaran virus corona di masa mudik lebaran, Pemerintah Kabupaten Jember mendirikan sejumlah pos cek point di 5 pintu masuk Kabupaten Jember, yakni pos di Kecamatan Jombang, pos Sumberbaru, pos Jelbuk, pos Sukowono, pos Silo.

#JanganMudik #TundaMudik #PemudikDikarantina