Viral! Ini Dia Pasar Salatiga yang Berhasil Terapkan PSBB

2020-04-29 5,313

KOMPAS.TV - Untuk mewaspadai penyebaran corona.

Pemerintah Kota Salatiga menata pedagang pasar tradisional dengan memperhatikan ketentuan jaga jarak antar lapak pedagang penataan pedagang yang rapih ini mendapat apresiasi dari sejumlah kalangan.

Sekitar 800 pedagang pasar pagi Salatiga, sejak Senin lalu (27/04/2020) berdagang dengan menerapkan aturan jaga jarak untuk mengantisipasi penyebaran corona.

Pemkot Salatiga menempatkan para pedagang dengan lapaknya ini di sepanjang Jenderal Sudirman yang berada di depan pasar.

Para pedagang ini mulai berdagang sejak pukul empat hingga pukul 6 pagi.

Meski lokasi daganya diubah, namun sejumlah pedagan tidak terlalu mempersoalkan hal tersebut.

Selain menata ulang posisi pedagang dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Pemkot Salatiga juga menginggatkan kepada pedagang dan pembeli untuk tetap menggunakan masker dan mencuci tangan setiap selesa melakukan kegiatan di pasar.