Kondisi Terkini Isolasi di Italia, Warga Diminta untuk Berdiam Dirumah

2020-03-10 9,846

ITALIA, KOMPAS.TV - Pemerintah Italia mengambil langkah dratis untuk mencegah penyebaran virus corona.

Italia membatasi akses perjalanan di seluruh penjuru wilayah.

Hari ini, waktu Italia, Perdana Menteri Italia, Guiseppe Conte, mengumumkan lockdown di negaranya hingga 3 April 2020 mendatang.

Keputusan ini diambil Pemerintah Italia setelah terjadinya lonjakan kasus virus corona di mana ada 463 orang meninggal dan lebih dari 9100 orang terinfeksi virus corona.

Lockdown ini mengatur bahwa tidak adanya pertemuan di ruang publik.

Kegiatan sekolah dan kuliah ditutup dan pertandingan sepak bola seluruhnya ditunda.

Akibat lockdown ini, sejumlah tempat wisata dan pusat perdagangan sepi dari pengunjung.

Pantauan terkini di Italia, kita telah bersama dengan Andrew Wibawa, Ketua Persatuan Pelajar Indonesia, PPI Milan.

Free Traffic Exchange