Bagaimana Proses Terjadinya Gerhana Matahari Cincin 26 Desember 2019?

2019-12-26 1

Gerhana matahari cincin merupakan fenomena alam. Lagi-lagi, Indonesia, menjadi salah satu negara yang dapat melihat fenomena ini. Untuk lebih lengkapnya, gambaran ini merupakan informasi singkat mengenai gerhana matahari cincin.

Gerhana matahari cincin, terjadi ketika bulan berada segaris dengan bumi dan matahari. Namun piringan bulan lebih kecil dari piringan matahari, sehingga piringan matahari tidak tertutup dengan sempurna.

Hal inilah yang menyebabkan tampaknya seperti cincin, yakni gelap di bagian tengah dan terang di bagian pinggirnya.

Waktu puncak gerhana matahari cincin paling awal di Sinabang, Aceh, diperkirakan pada pukul 11.55 WIB, dan berakhir Di Tanjung Redep, Kalimantan Timur pukul 14.10 WITA.

Matahari akan terlihat penuh, menutup sebagian, puncak gerhana, hingga akhirnya selesai.

Gerhana matahari cincin melintas di 25 kota dan kabupaten di 7 provinsi, yakni Aceh, Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur , Dan Kalimantan Utara.

Masyarakat yang melihat gerhana, disarankan tidak melihat gerhana secara langsung namun harus memakai alat bantu seperti kacamata khusus matahari atau teleskop.