Hujan Deras, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang

2019-12-17 78

Hujan deras yang mengguyur DKI Jakarta membuat sejumlah titik di Ibu Kota tergenang. Jalan Asia Afrika di depan Plaza Senayan menjadi salah satunya. Sejumlah motor mogok karena terendam. Genangan di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan membuat lalu lintas tersendat. Begitu pula di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.
Hujan Deras, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang