Dituding Rizieq Menangkan Ahok, PBNU: Itu Tidak Benar

2019-12-02 6,600

Pengurus Besar Nahdlatul Ulama membantah pernyataan Rizieq Shihab yang menyebutkan PBNU berupaya memenangkan Basuki Tjahjaja Purnama pada Pilkada DKI Jakarta 2017 lalu.
PBNU menepis tudingan ikut membantu Ahok saat gelaran Pilkada DKI Jakarta 2 tahun lalu. Ketua PBNU Abduk Manan Ghani menegaskan bahwa pernyataan Rizieq Shihab tidak benar karena NU bukan gerakan atau organisasi politik. PBNU secara organisasi tidak pernah berpolitik menurutnya apa yang dilakukan PBNU adalah politik kebangsaan.
PBNU membantah ucapan Rizieq Shihab yang menyebut ikut memenangkan Ahok di Pilkada 2017. Sebelumnya Rizieq menyebut ASN diwajibkan memilihnya. Tidak sampai situ PBNU ikut berusaha memenangkannya dan tidak kurang preman dan dukun pun dikerahkan serta Ahok mendapat dukungan dari dalam dan luar negeri.
#PBNU #RizieqShihab #Ahok
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live. Supaya tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru.
Media social Kompas TV: Facebook: https://www.facebook.com/KompasTV Instagram: https://www.instagram.com/kompastv Twitter: https://twitter.com/KompasTV LINE: https://line.me/ti/p/%40KompasTV