Calon pimpinan KPK, Nawawi Pomolango mengkritik kinjerja KPK. Nawawi menilai KPK tidak memiliki prestasi signifikan dalam menjalankan tugas pemberantasan korupsi.
"Maka kalau ekstrem saya sebutkan, kerja KPK seperti orang tengah malam buta pulang dari dugem. Kalau di Ambon saja orang pulang dari klub malam sempoyongan, jalannya kiri kanan nggak pernah lurus, seperti itu saya ibaratkan kinerja itu,Lembaga yang super power kok hasilnya biasa-biasa aja. Saya sering gambarkan KPK ada di atas treadmill. Kalau dilihat dari kejauhan dia lari kencang tapi jalan di tempat,” sebut Nawawi.
Hal ini disampaikan Nawawi dalam uji kelayakan dan kepatutan calon pimpinan KPK di DPR pada Rabu, 11 September 2019. Selain Nawawi Pomolango, ada empat calon pimpinan KPK lainnya yang menjalani wawancara dengan Komisi III DPR RI yaitu Lili Pintauli, Sigit Danang Joyo, Nurul Ghufron dan I Nyoman Wara.
Sedangkan, lima calon pimpinan KPK lainnya akan diuji kelayakan dan kepatutannya dengan Komisi III DPR RI pada Kamis, 12 September 2019.
#capimkpk #nawawipomolango #kpk