Kehidupan Para Pencari Suaka Pasca-Pindah dari Kebon Sirih

2019-07-12 86

Para pencari suaka dipindahkan dari atas trotoar Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, ke lahan eks Kodim, Kalideres, Jakarta Barat. Namun, Pemprov DKI Jakarta hanya akan menanggung mereka selama satu minggu. Badan Komisi Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pengungsi (UNHCR) diminta segera menyelesaikan masalah itu hingga tuntas.



Dinas Sosial DKI Jakarta yang dikabarkan tak memebri makan para pencari suaka, membantah hal tersebut. Mereka yang kini ditempatkan di lahan eks Kodim, Kalideres, Jakarta Barat, diberi makan dua kali, siang dan malam.



Jumlah pencari suaka di Kalideres, Jakarta Barat, terus bertambah. Data terakhir menunjukkan 1.100 orang terdaftar sebagai pencari suaka dari berbagai negara. Pemprov DKI Jakarta pun membuka posko bagi donatur yang ingin menyalurkan bantuan kepada pencari suaka. Posko tersebut menerima bantuan berupa makanan dan perlengkapan bayi.