Hujan Buatan Dinilai Tak Membantu Mengurangi Polusi Udara

2019-07-04 180

Balai Besar Teknologi Modifikasi Cuaca (BBTMC) Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) akan menerapkan modifikasi cuaca dengan cara membuat hujan buatan guna mengurangi polusi udara di Ibu Kota. Sementara, Direktorat Jenderal (Dirjen) Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Karliansyah menilai rencana hujan buatan untuk mengurangi polusi udara tidak terlalu membantu.



Karena hujan buatan tidak akan bisa tuntas menghilangkan polusi sebab sumber polusi tidak dihilangkan. Langkah itu hanyalah langkah darurat untuk menurunkan partikel debu dalam polusi. Untuk itu, masyarakat diminta beralih ke angkutan umum ketimbang kendaraan pribadi guna mengurangi polusi.

Antara Foto: Ari Bowo Sucipto, Rivan Awal Lingga, Wahyu Putro A, Sigid Kurniawan / MI: Dwi Apriani, Susanto.