Pada 14 April, Warga Negara Indonesia (WNI) yang ada di Malaysia menyalurkan hak pilihnya melalui" /> Pada 14 April, Warga Negara Indonesia (WNI) yang ada di Malaysia menyalurkan hak pilihnya melalui"/>
Pada 14 April, Warga Negara Indonesia (WNI) yang ada di Malaysia menyalurkan hak pilihnya melalui TPS yang didirikan oleh panitia pemilihan luar negeri.
Sejumlah WNI tampak sangat antusias untuk menyalurkan hak pilihnya. Mereka sudah berkumpul di depan gedung Kedutaan Besar RI di Kuala Lumpur sejak pukul 7 pagi.
PPLN Kuala Lumpur mendirikan 76 TPS. Masing-masing TPS terdiri dari 500 orang daftar pemilih tetap.
TPS buka pukul 08.00 pagi dan akan ditutup pukul 6 sore waktu setempat. Semua surat suara akan dihitung secara serentak pada 17 April, bersamaan dengan waktu penghitungan di Indonesia.
#PemiluMalaysia #PemiluLuarNegeri #Pemilu2019