Metrotvnews.com, Francisco De Miguel, kakak dari turis asal Spanyol bernama George korban tenggelam kapal wisata Vercase Amara di Perairan Sangeang, Bima, NTB, datang dan ikut melakukan pencarian korban bersama Tim SAR, Kamis (21/8/2014). George bersama rekannya Viktor hingga kini masih belum ditemukan. Namun, Francisco yakin George masih hidup mengingat adiknya itu mempunyai kemampuan renang dan menyelam yang mumpuni. Selain Francisco, kerabat dari Viktor dikabarkan juga akan tiba di Bima dalam waktu dekat.