Metrotvnews.com, Ciamis: Dinas Kesehatan Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/7/2014), menggelar apel siaga mudik bersama ratusan perawat dan dokter di halaman Gedung Islamic Centre Ciamis. Dinkes akan menyiapkan 452 perawat, 30 dokter beserta 39 ambulans untuk siaga selama 24 jam di sepanjang jalur mudik di wilayah Kabupaten Ciamis. Dinkes juga menyiapkan 37 puskesmas dan lima pos tambahan di sepanjang jalur tersebut.