TRIBUN-VIDEO.COM - Arsenal akan menjamu Rennes dalam laga lanjutan leg kedua babak 16 besar Liga Europa.
Pertandingan ini akan digelar di Emirates Stadium, London, Inggris, Jumat (15/3/2019) pukul 02.45 WIB.
Pertandingan ini akan disiarkan oleh RCTI sebagai pemegang hak siar.
Link live streaming Arsenal vs Rennes ada di akhir berita.
Diketahui pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa, secara mengejutkan Arsenal kalah dari Rennes dengan skor 1-3.
Padahal The Gunners sempat mengawali keunggulan lewat tendangan Alex Iwobi.
Oleh sebab itu, Arsenal akan mati-matian di laga ini untuk menutupi kekurangan dua gol dari Rennes agar mereka bisa lolos ke babak 8 besar Liga Europa.
Untungnya, mereka mendapatkan pasukan tambahan setelah UEFA mengurangi hukuman Alexandre Lacazette, dikutip TribunWow.com dari SkySports.com.
Sebelumnya pemain asal Prancis ini dikenai hukuman larangan tampil dalam tiga pertandingan di Liga Europa menyusul tindakannya yang mengayunkan siku berlebihan pada pemain BATE Borisov, Aleksandar Filipovic di babak 32 besar.
Namun baru-baru ini UEFA mengurangi hukuman Alexandre Lacazette menjadi larangan tampil dua kali pertandingan di Liga Europa.
Hal ini membuat The Gunners bisa diperkuat bomber andalan mereka di pertandingan ini.
Bicara soal pertandingan ini, pelatih Arsenal, Unai Emery menegaskan bahwa timnya tetap bisa lolos ke babak 8 besar Liga Europa kendati sempat kalah di leg pertama.
"Aku tidak berpikir tentang hal itu (kekalahan)," tandas pelatih asal Spanyol ini.
"Aku hanya ingin (Arsenal) bermain sebaik mungkin, melakukan terbaik yang kami bisa dengan kemampuan dari setiap pemain dan tim."
Menurutnya, skuat Arsenal akan bermain habis-habisan di laga ini apalagi mereka bermain di kandang dan didukung ribuan suporter setia.
Lebih lanjut, ia juga meminta kepada pemain Arsenal agar mereka bermain dengan kepala dingin meskipun main habis-habisan.
"Pada leg pertama, mereka mengalahkan kami tapi kami ingin menunjukkan bahwa di sini berbeda," ujar Unai Emery.
"Semua pemain harus fokus dan berusaha mengendalikan emosi mereka dan berusaha mengendalikan diri ketika situasi tak sesuai harapan."
Prediksi Starting XI
Arsenal: Cech; Maitland-Niles, Mustafi, Koscielny, Monreal; Guendouzi, Torreira; Mkhitaryan, Ozil, Iwobi; Aubameyang
Rennes: Koubek; Traore, Silva, Mexer, Bensebaini; Sarr, Andre, Grenier, Bourigeaud; Ben Arfa, Hunou
Berikut live streaming Arsenal vs Rennes di Liga Europa, Jumat (15/3/2019) pukul 02.45 WIB.
LIVE STREAMING ARSENAL VS RENNES: https://www.metube.id/live/RCTI
Disclaimer: Link live streaming RCTI merupakan informasi untuk pembaca, TribunWow.com tidak bertanggung jawab atas kualitas dan copyright siaran.
(TribunWow.com)