Inovasi produk yang diberi nama Malami ini, berhasil mengantarkan Siti Muzaimatul Mamnu’ah dan Movilicia Wahyu Mustikasari lulus untuk mendapatkan gelar diploma dari Departemen Teknik Kimia Industri, Fakultas Vokasi ITS. Sebenarnya, karbon aktif dapat dibuat dari hampir seluruh materi organik. Namun kedua gadis yang akrab disapa Siti dan Movi ini memilih mendapatkan bahan baku karbon aktif dari arang sekam padi. “Mengingat harganya yang terjangkau dan kelimpahannya yang tinggi di Indonesia,” ujar Movi.
Movi menuturkan, setelah didapatkan karbon aktif, bahan tersebutlah yang kemudian digunakan dalam pembuatan masker. Menurutnya, karbon aktif dikenal memiliki kemampuan untuk menyerap logam berat, gas, dan bahan kimia beracun lainnya. “Di samping itu, karbon aktif juga memiliki kemampuan mengabsorbsi bakteri,” terangnya. Inovasi yang digarap di bawah bimbingan Ir Agus Surono MT ini telah mengalami sejumlah pengujian, di antaranya terhadap kadar pH, kandungan logam berat, serta mikroba. “Hasilnya menunjukan produk ini telah sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) dalam tiga parameter tersebut,” ungkap alumnus SMAN 1 Trenggalek ini.