Jenguk Ahmad Dhani, Al dan Dul Jadi Rebutan Ibu-ibu

2019-03-02 15

VIVA –Kehebohan terjadi saat Ahmad Al Ghazali atau Al dan Abdul Qodir Jaelani atau Dul menjenguk terdakwa pencemaran nama baik dan ujaran kebencian, Ahmad Dhani Prasetyo, di Rumah Kelas I Surabaya di Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur, pada Sabtu, 2 Maret 2019. Pengunjung yang mayoritas perempuan berjubelan demi bisa berswafoto. Dul tiba di Rutan Medaeng sekira pukul 10.00 pagi. Satu jam kemudian, Al datang. Keduanya langsung masuk ke dalam rutan untuk menemui ayah mereka yang ditahan sejak Januari lalu. Tim kuasa hukum dan beberapa orang dekat Dhani juga ikut masuk mendampingi.