Jumlah Pasien DBD di Depok dan Bekasi Terus Bertambah

2019-01-29 357

Memasuki musim hujan, jumlah pasien demam berdarah di Kota Depok, Jawa Barat, terus bertambah.



Di rumah sakit umum daerah Kota Depok, sudah ada 187 pasien demam berdarah yang ditangani hingga Selasa (29/1).



Sementara itu, di Bekasi, Jawa Barat, 75 orang dinyatakan positif demam berdarah dengue oleh Dinas Kesehatan Kota Bekasi pada bulan Januari 2019.



Jumlah ini mengalami peningkatan dibandingkan pada bulan Januari tahun lalu yang hanya 49 pasien DBD.