Pasca gempa di Sulawesi Tengah aktivitas Pemda Palu mulai berjalan normal. Tanggal 8 Oktober 2018, aktivitas Pemda Palu berjalan seperti biasa.
Apel pagi mulai berjalan pukul 07.00 Waktu Indonesia Tengah. Aktivitas pelayanan masyarakat juga mulai dibuka secara bertahap.
Jika ada gedung atau ruangan yang tidak layak karena rusak sementara akan digabung dengan ruangan divisi lainnya yang layak untuk ditempati para ASN atau PNS. Sementara posko bantuan dan pelayanan untuk korban gempa juga dibuka di Pemda Palu.