Serpihan AirAsia Menyebar Sampai ke Kabupaten Barru

2018-09-08 29

VIVA.co.id - Seorang nelayan di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, menemukan sebuah benda yang diduga serpihan badan pesawat AirAsia QZ8501 yang kecelakaan di Selat Karimata, Kalimantan Tengah. Benda itu berukuran dua kali dua meter dan sebagian besar permukaannya berwarna merah. Serpihan itu ditemukan di perairan perbatasan Kabupaten Barru dengan Kota Parepare pada Kamis pagi, 5 Februari 2015.