Gempa yang mengguncang wilayah Lombok bermagnitudo 6,9 Minggu (19/8) malam, mengakibatkan tembok penyeker Taman Budaya Candra Bhuana dan Tembok Puri Krisna Duta di Karangasem, Bali, ambruk. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini.
Tembok sepanjang 12 meter dengan ketinggian 6 meter ambruk setelah diguncang gempa magnitudo 6,9 SR, yang berlokasi di wilayah Lombok, Timur Nusa Tenggara Barat.