Saling Adu Cepat, 2 Mobil Mewah Terlibat Tabrakan Beruntun

2018-08-14 181

Dua mobil mewah terlibat tabrakan beruntun pada Selasa (14/8) dini hari di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta.



Menurut saksi mata, keduanya saling adu cepat saat melintasi Jalan Cikajang. Kejadian berawal saat mobil putih yang melaju kencang dan menabrak sebuah pohon besar di depan rumah warga.



Tak selang beberapa lama, mobil hitam yang juga melaju dengan kecepatan tinggi menabrak mobil putih. Kedua kendaraan berhasil dipindahkan dari badan jalan sekitar satu jam kemudian. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.