Gelaran pilkada pada sisi tertentu dapat menimbulkan gesekan di antara masyarakat. Belum sepenuhnya masyarakat menerima perbedaan pilihan politik.
Padahal jika dilihat dari sudut pandang ekonomi, pilkada mampu menggerakan roda perekonomian masyarakat.
Berdasarkan data yang diperoleh dari Institute for Development of Economics & Finance (INDEF) perhelatan pilkada serentak 2018 mampu menggerakan perekonomian dengan nilai mencapai 91 triliun rupiah.