Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat segera membangun kembali 465 rumah terdampak gempa di Kalibening, Banjarnegara, Jawa Tengah. Rumah bagi para korban terdampak gempa, nantinya akan dibangun dengan teknologi tahan gempa. Proyek pembangunan ini menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo, pasca mengunjungi korban terdampak gempa di Kalibening Banjarnegara.