Jalan - jalan ke kota bandung bareng petualang cantik

2017-10-06 13

Bandung merupakan salah satu kota yang terkenal di indonesia yang sekaligus menjadi ibu kota provinsi jawa barat. Kota Bandung juga dikenal dengan sebutan paris van java. Dikarenakan banyak sekali produk fashion kekinian yang dibuat di kota ini.

Selain itu bandung juga dikenal karena mempunyai taman kota dan trotoar terindah yang ada di Indonesia. Ditambah lagi dengan tempat wisata bandung yang sangat beragam dan menarik sekali untuk dikunjungi.

Dimulai dari wisata belanja bandung yang sangat memanjakan traveler hingga wisata alam bandung. Dengan berbagai macam tempat wisata yang dimilkinya, kota ini menjadi salah satu destinasi terbaik untuk liburan.

Ditambah lagi dengan dekatnya kota ini dengan jakarta, menjadikan bandung sebagai salah satu tempat liburan paling diminati oleh masyarakat jakarta.