Manchester United Pesta 4 Gol atas Cystal Palace

2017-10-01 210

Bertanding di Old Trafford Sabtu (30/09) siang, Manchester United tampil meyakinkan sejak awal pertandingan saat menjamu Crystal Palace. Terbukti, saat laga baru berjalan 3 menit, tembakan Juan Mata berhasil mengoyak jala Wen Henese.



Gol kedua terjadi di menit ke 35 lewat tembakan Mauren Felaini yang didapatnya dari umpan Ashley Young.



Memasuki babak kedua, pasukan Jose Mourinho kembali menambah gol lewat Felaini di menit ke – 49. Pesta kemenangan United ditutup melalui gol Romelu Lukaku di menit ke – 86.