Toko Kue Verrell Bramasta Dibanjiri Remaja Putri

2017-09-25 86

Ratusan remaja putri langsung mengerumuni artis Verrell Bramasta dan Natasha Wilona begitu tiba di pembukaan toko kue milik artis itu. Banyaknya penggemar yang telah menunggu bahkan membuat Verrell kesulitan menembus kerumunan remaja putri yang ingin bertemu langsung dengannya.



Para remaja ini rela berdesakan hanya untuk bisa masuk ke dalam toko dan berfoto bersama idolanya. Toko kue artis memang menjadi fenomena baru. Mereka memilih investasi dengan membuka toko kue dan oleh-oleh, tak terkecuali di Kota Makassar.