Ajang pameran perkembangan bisnis dan promosi terbesar "Indonesia Business & Development Expo" kembali digelar. Pameran yang menyuguhkan teknologi mutahir di era digital ini juga menarik pengunjung mancanegara untuk melihat perkembangan bisnis di Indonesia.
Ajang tahunan ini diselenggarakan oleh Kementerian BUMN dan dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo. Dalam sambutannya, Presiden mengingatkan di era digital, pola konsumsi masyarakat akan berubah dan berdampak pula pada pola produksi yang harus menjadi perhatian para pebisnis.