Andi Narogong Diperiksa sebagai Saksi Tersangka Markus Nari

2017-08-02 53

Tersangka dugaan korupsi KTP Elektronik, Andi Narogong hari ini diperiksa penyidik KPK. Andi Narogong tiba di gedung KPK, siang tadi. Ia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Markus Nari.



Baik Andi maupun Markus Nari telah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi KTP Elektronik. Andi hari ini diperiksa terkait kasus yang merupakan pengembangan dari kasus KTP Elektronik, yakni kasus tindakan menghalangi penyidikan yang disangkakan kepada Markus Nari.