Jumlah kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah meningkat drastis pada Kamis (22/6) siang tadi. Kepadatan terpantau di sekitar simpang Palimanan yang menjadi titik pertemuan sejumlah arah. Jarak antar satu sepeda motor dengan kendaraan pemudik lainnya sangat dekat, sehingga mereka harus menurunkan kecepatan agar tidak bersenggolan.