Anak loncat dari lantai 3 setelah makan brownies ganja buatan ibunya - Tomonews

2017-05-03 5

REMAJA MELOMPAT KELUAR JENDELA SETELAH MEMAKAN BROWNIES GANJA BUATAN SANG IBU

Seorang ibu Colorado telah ditangkap setelah anaknya melompat keluar jendela setelah memakan brownies ganja buatannya, kemudian mencoba agar saksi mengubah cerita mereka.

Polisi mengatakan bahwa Julieane Jablonski 38 tahun membuat brownies ganja dan memberikannya kepada putranya.

Semua orang bereaksi berbeda terhadap ganja. Beberapa cekikikan atau lapar, sementara orang lain menjadi paranoid atau memiliki serangan panik. Namun reaksi Austin Essig menjadi salah satu yang paling ekstrim.

Polisi mengatakan bahwa setelah memakan brownies ganja, anak 19-tahun berlari menuju jendela apartemen lantai tiga.

Apa yang Essig pikirkan ketika Dia meloncat adalah misteri, meskipun polisi menunjukkan ia terluka parah setelah jatuh.

Jablonski hanya akan menerima dakwaan pelanggaran hukum ringan karena anaknya telah lebih dari 18 tahun, namun polisi mengatakan bahwa ia juga dituduh berusaha untuk mengubah cerita para saksi.

Dan sayangnya, itu adalah kejahatan tingkat empat.