Sejumlah warga tak terima saat truk-truk besar membawa sistem pertahanan anti-rudal THAAD ke dekat lokasi tempat mereka tinggal di Seongju, Korea Selatan. Mereka melempari truk yang lewat dengan botol air sebagai bentuk protes. Bentrokan antara pengunjuk rasa dan tentara yang berjaga pun tak terhindarkan. Lebih dari 10 orang warga terluka.